Penelilitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana (1) Pengaruh karakteristik pekerjaan terhadap komitmen organisasi pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasaman Barat, (2) Pengaruh konflik peran terhadap komitmen organisasi pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasaman Barat, (3) Pengaruh kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasaman Barat, (4) Pengaruh karakteristik pekerjaan, konflik peran dan kepuasan kerja terhadap komitmen organisasi pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasaman Barat, teknik menentukan sampel dengan menggunakan total sampling atau sampel jenuh atau bisa juga di sebut dengan sampel sensus, teknik sampling yang dilakukan dengan mengambil seluruh populasi. (Sugiyono, 2001). Adapun jumlah sampel penelitian ini adalah 52 orang yang menjadi pegawai pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasaman Barat. Data yang di kumpulkan melalui kuesioner untuk mengukur variabel yang dikuantifisir dengan skala likert hasil analisis menunjukkan bahwa (1) Karakteristik pekerjaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi dengan nilai koefisien regresi 0,510 dan nilai signifikan 0,000 (2) Konflik peran berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi dengan nilai koefisien regresi 0,709 dan nilai signifikan 0,017 (3) Kepuasan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap komitmen organisasi dengan nilai koefisien regresi 0,-073 dan nilai tidak signifikan 0,597 lagi di pengaruhi oleh variabel lain yang tidak di teliti pada penelitian ini. Kata Kunci: Karakteristik pekerjaan, Konflik peran, kepuasan kerja,dan komitmen organisasi |
Kata Kunci : Karakteristik pekerjaan, Konflik peran, kepuasan kerja,komitmen organisasi |
Keywords : |
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00 |
Dewasa ini berbelanja secara online merupakan trend yang fenomenal. Perilaku mereka yang berbelanja secara online seringkali bersifat tanpa direncanakan (impulse buying). diantara faktor yang mempengaruhi impulse buying adalah karena pengaruh promosi dan faktor gaya hidup (life style). Penelitian ini menganalisis pengaruh variabel promosi dan shopping lifestyle terhadap perilaku online shopping yang penelitiannya dilakukan terhadap mahasiswa STIE Pasaman yang pernah melakukan online shopping. Karena tidak diketahui dengan pasti jumlah mahasiswa yang pernah melakukan online shopping maka jumlah sampel ditentukan sesuai teori Maholtra yaitu 4 kali jumlah instrumen penelitian yaitu 84 orang. Data dikumpulkan melalui kuesioner untuk mengukur variabel penelitian yang dikuantifisir dengan skla likert. Hasil penelitian menunjukkan Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Impulse Buying pada Online Shopping dengan nilai Koefesien Regresi 0,318 dan nilai signifikan 0,016. Shopping Lifestyle berpengaruh positif dan signifikan terhadap Impulse Buying pada Online Shopping dengan nilai koefesien sebesar 0,471 dan nilai signifikan 0,004. Promosi dan Shopping Lifestyle secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Impulse Buying pada Online Shopping dengan nilai signifikansi sebesar 0,000. Implikasi dari hasil penelitian ini adalah pelaku bisnis online shopping dapat meningkatkan perilaku impulse buying pada masyarakat dengan meningkatkan promosi. Selanjutnya efektifitas pemasaran bisnis online akan dicapai bilamana pemasaran difokuskan pada masyarakat yang diperkirakan memiliki gaya belanja yang mengutamakan cara yang praktis seperti online shopping. |
Kata Kunci : Promosi, Shopping Lifestyle dan Impulse Buying |
Keywords : |
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00 |
Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah sejauhmana pengaruh kecerdasan intelektual, kecerdasan emosionaldan Kecerdasan Spiritual terhadap kinerjapegawai pada Kantor Camat Kinali. Sedangkan tujuan penelitian ini adalahuntuk mengetahui ada tidaknya pengaruh kecerdasan intelektual, kecerdasan emosionaldan kecerdasan spiritual terhadap kinerjapegawai pada Kantor Camat Kinali.sehingga jumlah sampel adalah 30 responden. Ada empat variabel yang dikaji dalam penelitian ini yaitu : (1)kecerdasan intelektual, (2) kecerdasan emosional(3) kecerdasan spiritual dan (4) kinerjapegawai. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriPTif dan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan SPSS for windows release 17. Hasil Penelitian dari analisis regresi linier berganda di peroleh persamaan regresiY = 31,128 + 0.677 X1 + 0.275X2+ 0.465X3. Hasil analisis varians untuk regresi diperoleh nilai f102.698dengan tingkat signifikan sebesar 0,000. Ini berarti bahwa nilai signifikan F lebih kecil dari alpha 5 % (0,000 < 0,05. Adapun besarnya koefisien determinasi (R2) diperoleh 0,922%.Hal ini menunjukkkan bahwa pengaruh kecerdasan intelektual, kecerdasan emosionaldan kecerdasan spiritual terhadap kinerjapegawaisebesar 92,2% Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. |
Kata Kunci : Kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional,Kecerdasan Spiritual dan Kinerja |
Keywords : |
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00 |
Keputusan Menabung merupakan variabel kunci dalam menentukan tingkat menabung nasabah.diantara faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan menabung adalah kepercayaan, Persepsi, personal selling. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana pengaruh kepercayaan, Persepsi, dan personal selling terhadap keputusan menabung di PT. BPR Swadaya Anak Nagari. Populasi penelitian ini adalah seluruh nasabah yang menabung di PT. BPR Swadaya Anak Nagari yaitu sebanyak 8.508 nasabah. Untuk pengambilan sampel digunakan metode Non Probability Sampling yaitu penentuan sampel secara acak berdasarkan rumus slovin. Jumlah sampel penelitian ini adalah 100 nasabah. Hasil analisa dengan regresi linear berganda diperoleh hasil kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan menabung di PT. BPR Swadaya Anak Nagari dengan koefisien regresi 0,594 dan nilai signifikan 0,000. Persepsi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan menabung di PT. BPR Swadaya Anak Nagari dengan koefisien regresi 0,300 dan nilai signifikan 0,000. dan selanjutnya personal selling berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan menabung di PT. BPR Swadaya Anak Nagari dengan koefisien regresi 0,132 dan nilai signifikan 0,026. Secara simultan kepercayaan, Persepsi dan personal selling berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan menabung di PT. BPR Swadaya Anak Nagari dengan nilai F 24,467 dan nilai signifikan 0,000 dan nilai koefisien determinasi sebesar 42,5% dan sisanya sebesar 57,5% lagi dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Kata Kunci : Kepercayaan, Persepsi, Personal Selling dan Keputusan Menabung |
Kata Kunci : kepercayaan,Persepsi,personal seling,keputusan menabung |
Keywords : |
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00 |