Jalan Pujarahayu, Kecamatan Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman Barat Provinsi Sumatera Barat
Untitled Document
Hasil Penelitian Mahasiswa

Pengaruh Kompetensi dan Kepemimpinan terhadap Efektivitas Kerja Karyawan Studi Kasus pada PT. Laras Inter Nusa Kinali Pasaman Barat
 
Asriyah/1011645
 
ABSTRAK
 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kompetensi dan kepemimpinan terhadap efektivitas kerja karyawan pada PT. Laras Inter Nusa dengan populasi 41 orang, pengukuran variabel menggunakan skala likert, Penelitian ini termasuk kedalam penelitian yang bersifat asosiatif. Hasil analisa dengan regresi linear berganda diperoleh hasil kompetensi berpengaruh positif terhadap efektivitas kerja karyawan PT. Laras Inter Nusa dengan koefisien regresi 0,246 dengan nilai signifikasi 0,026 dan selanjutnya kepemimpinan bepengaruh positif dan signifikan tehadap efektivitas kerja dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,462 dengan nilai signifikan sebesar 0,000. Secara simultan kepemimpinan dan kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap efektivitas kerja dengan nilai F 23.328 dan nilai signifikan F 0.003, dan nilai koefisien determinasi sebesar 0,551 dan nilai kontribusi (R2) sebesar 55,1 % dan sisanya 44,9% lagi dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.

Kata Kunci : Kompetensi, Kepemimpinan dan Efektivitas Kerja
 
 
ABSTRACT
 

Keywords :
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00
 

Pengaruh Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Guru SMA Negeri 1 Pasaman
 
Yelvia Yunita/1011644
 
ABSTRAK
 

Dunia pendidikan dewasa ini menghadapi tantangan berat khusunya dalam menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas dan memiliki daya saing yang tinggi dalam pasar tenaga kerja global. Kinerja guru sangat penting dalam mensukseskan program pendidikan nasional diantara faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja guru adalah kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi. Penelitian skiripsi ini menganalisa pengaruh kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi terhadap kinerja guru pada SMA N 1 Pasaman. Populasinya adalah para guru di sekolah ini yang berjumlah 82 orang karna jumlah populasi dibawah 100 maka semua populasi dijadikan responden Pengkuran variabel dilakukan dengan seperangkat instrumen yang dikuantifisir dengan skala likert. Hasil analisis dengan regresi linier berganda menunjukkan hasil bahwa kepemimpinan kepala sekolah berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru SMA Negeri 1 Pasaman. dengan nilai koofisiensi sebesar 0,350 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Budaya organisasi berpengaruh positif dan dignifikan terhadap kinerja guru SMA N 1 Pasaman dengan nilai koofisiensi sebesar 0,382 dan nilai signifkansi sebesar 0,000. Kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru SMA N 1 Pasaman dengan koefisiensi sebesar 39,718 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Pengaruh Kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi memberikan kontribusi sebesar 50,1% terhadap kinerja guru SMA N 1 Pasaman dan sisanya sebesar 49,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Agar kinerja guru SMA N 1 Pasaman dapat meningkat perlu dilakukan peningkatan pada kepemimpinan kepala sekolah dan budaya organisasi.

Kata Kunci : Kepemimpinan Kepala Sekolah, Budaya Organisasi, Kinerja Guru
 
 
ABSTRACT
 

Keywords :
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00
 

Pengaruh Persepsi Konsumen dan Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian Produk Levi’S pada Mahasiswa dan Mahasiswi STIE Yappas
 
Wahyu Tri Susilo/1011642
 
ABSTRAK
 

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Persepsi konsumen dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian produk Levi’s pada mahasiswa dan mahasiswi STIE YAPPAS tahun 2014. pada penelitian ini, analisis yang digunakan adalah dengan mnggunakan corak penelitian lapangan (fiel research). Sampel penelitian sebanyak 100 orang. Data diolah pada SPSS versi 19,0 dan didapat hasil dari penelitian bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan pada Persepsi konsumen dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian produk Levi’s pada mahasiswa dan mahasiswi STIE YAPPAS. Selama periode penelitian jelas terlihat bahwa produk levi’s memiliki kualitas produk yang di inginkan konsumen, sehingga Persepsi konsumen terhadap produk levi’s sangat baik sehingga konsumen lebih mudah dalam menarik keputusan mereka untuk membeli produk-produk levi’s tersebut.

Kata Kunci : Persepsi konsumen, kualitas produk, dan keputusan pembelian
 
 
ABSTRACT
 

Keywords :
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00
 

Pengaruh Budaya Organisasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan pada PT.AAI (Andalas Agro Industri) Kinali Kabupaten Pasaman Barat
 
Tursina/1011641
 
ABSTRAK
 

Kepuasan kerja sangat penting dalam meningkatkan kualitas perusahaan diantara faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja adalah budaya organisasi dan lingkungan kerja.Penelitian skripsi ini menganalisa pengaruh budaya organisasi dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT.AAI (Andalas Agro Industri). Populasinya adalah karyawan di perusahaan ini yang berjumlah 106 orang karena jumlah populasi 106 maka semua populasi dijadikan responden. Pengukuran variabel dilakukan dengan seperangkat instrumen yang dikuantifisir dengan skala likert. Hasil analisa dengan regresi linier berganda menunjukkan hasil bahwa Budaya Organisasi dan Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT.AAI (Andalas Agro Industri) Kinali Kabupaten Pasaman Barat. dengan nilai koefisiensi sebesar 0,373 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Lingkungan kerja berpengaruh positif dan dignifikan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT.AAI (Andalas Agro Industri) Kinali dengan nilai koofisiensi sebesar 0,427 dan nilai signifkansi sebesar 0,000. Budaya Organisasi dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT.AAI (Andalas Agro Industri) Kinali dengan koefisien sebesar 20,577 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Pengaruh Budaya Organisasi dan Lingkungan kerja memberikan kontribusi sebesar 28,5% terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT.AAI (Andalas Agro Industri) Kinali dan sisanya sebesar 71,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Agar Kepuasan Kerja Karyawan PT.AAI (Andalas Agro Industri) Kinali dapat meningkat perlu dilakukan peningkatan pada Budaya Organisasi dan Lingkungan kerja karyawan .

Kata Kunci : Budaya Organisasi, Lingkungan Kerja, Kepuasan Kerja
 
 
ABSTRACT
 

Keywords :
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00
 

Pengaruh Komunikasi dan Stress Kerja terhadap Kinerja Anggota Polri di Sat Lantas Polres Kabupaten Pasaman Barat
 
Melan Novita/1011637
 
ABSTRAK
 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) pengaruh komunikasidan stress kerja secara parsial terhadap kinerja karyawan; 2) pengaruh komunikasi dan stress kerja secara simultan ter - hadap kinerja karyawan; 3) faktor yang berpengaruh paling dominan terhadap kinerja karyawan pada Satuan Lalu Lintas Polres Pasaman Barat.Penelitian ini mengambil lokasi Satuan Lalu Lintas Polres Pasaman Barat dengan Populasi sebanyak 35 responden. Pengambil - an data diperoleh secara langsung dengan kuesioner.Penelitian di Akademi Pe- rawatan Panti Kosala Surakarta me - nyimpulkan bahwa : 1) komunikasi dan stress kerja secara individual berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan; 2) komunikasi, dan stress kerja secara simultan ber - pengaruh dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Persamaan regresi yang diperoleh adalah Y = 0.804 + 1,730X1 + (-0,843)X2 + e Nilai koefisien determinasi sebesar 49,5 me - nunjukkan bahwa komunikasidan stress kerja memberikan pengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 49,5%, sisanya sebesar 50,5% dipengaruhi oleh variabel lain di luar model ini; 3) faktor yang berpengaruh paling dominan terhadap kinerja karyawan adalah faktor komunikasi ditunjukkan dengan hasil perolehan koefisien regresi untuk merupakan nilai terbesar yaitu 1,730.

Kata Kunci : Komunikasi, stress kerja, kinerja karyawan
 
 
ABSTRACT
 

Keywords :
dikirim pada : 0000-00-00 00:00:00
 


Halaman :1 |2 |3 |4 |5 |6 |7 |8 |9 |10 |11 |12 |13 |14 |15 |16 |17 |18 |19 |20 |21 |22 |23 |24 |25 |26 |27 |28 |29 |30 |31 |32 |33 |34 |35 |36 |37 |38 |39 |40 |41 |42 |43 |44 |45 |46 |47 |48 |49 |50 |51 |52 |53 |54 |55 |56 |57 |58 |59 |60 |61 |62 |63 |64 |65 |66 |67 |68 |69 |70 |71 |72 |73 |74 |75 |76 |77 |78 |79 |80 |81 |82 |83 |84 |85 |86 |87 |88 |89 |90 |91 |92 |93 |94 |95 |96 |97 |98 |99 |100 |101 |102 |103 |104 |105 |106 |107 |108 |109 |110 |111 |112 |113 |114 |115 |116 |117 |118 |119 |120 |121 |122 |123 |124 |125 |126 |127 |128 |129 |130 |131 |132 |133 |134 |135 |136 |137 |138 |139 |140 |141 |142 |143 |144 |145 |146 |147 |148 |149 |150 |151 |152 |153 |154 |155 |156 |157 |158 |159 |160 |161 |162 |163 |164 |165 |166 |167 |168 |169 |170 |171 |172 |173 |174 |175 |176 |177 |178 |179 |180 |181 |182 |183 |184 |185 |186 |187 |188 |

      Pesan Mahasiswa


DRZ Kalender
Agenda November 2024
M S S R K J S
12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930


Total Pengunjung : 635002